Ingin 4G? Siap-siap Ganti Kartu
Operator-operator seluler Tanah Air bersiap menggelar layanan jaringan 4G LTE seiring dengan aba-aba dari Kementerian Komunikasi dan Informatika untuk memberikan izin komersil di frekuensi 900 MHz, menjelang akhir tahun 2014.
Sebelum bisa menikmati kecepatan tinggi jaringan LTE, ada persyaratan yang meski dipenuhi oleh pengguna, yakni memakai handset yang mendukung 4G LTE di spektrum 900 MHz dan menggunakan kartu SIM model baru yang memiliki kapasitas memori 128 KB.
“Jadi, tidak bisa misalnya dengan asal memotong SIM card lama dalam bentuk micro atau nano-SIM sehingga muat diperangkat baru begitu saja,” jelas Presiden Direktur dan CEO Indosat Alexander Rusli ketika dijumpai Kompas Tekno usai acara ulang tahun dan penggelaran uji coba jaringan 4G LTE Indosat di Jakarta, Kamis (20/11/2014).
Penggunaan SIM card model baru itu, lanjut Alex, diperlukan karena pengaturan konfigurasi jaringan 4G LTE memerlukan ruang lebih besar di kapasitas memori yang tersimpan dalam chip SIM card.
Kendati demikian, Alex menambahkan bahwa para pemilik kartu SIM lama bisa mengganti SIM card dengan model baru sambil tetap mempertahankan nomer seluler. Layanan 4G Indosat direncanakan bakal tersedia di semua produk layanan seluler operator itu, baik pasca bayar maupun prabayar.
Untuk permulaan, Alex menjelaskan bahwa Indosat akan lebih dulu menggelar layanan 4G di frekuensi 900 MHz sesuai dengan arahan izin komersil Kemkominfo. Dimulainya penggelaran 4G diharapkan akan mendorong pertumbuhan ekosistem secara keseluruhan hingga bisa dinikmati secara merata pada pertengahan 2015 mendatang.
0 Comments